Layanan Kami

Melayani permohonan informasi iklim di pulau Bali, baik analisis maupun prakiraan yang diolah berdasarkan data pengamatan manual maupun  otomatis melalui model analisis dan prakiraan yang telah distandarkan oleb BMKG

Publikasi Kami

Prakiraan Iklim Dasarian

Prakiraan Curah Hujan 10 harian

Buletin Bulanan

Analisis Curah Hujan dan Prakiraan Curah Hujan 3 bulan ke depan

Buletin Musim

Prakiraan Awal Musim Hujan atau Awal Musim Kemarau

Buletin Tahunan

Data Iklim Tahunan

Edit Template

Ringkasan Informasi Iklim Bulan Juni 2025

1.  Analisis Curah Hujan dan Sifat Hujan Bulan Mei 2025 Provinsi Bali

       A.   Analisis curah hujan bulan Mei 2025 adalah 99.0 – 689.0 mm/bulan dengan curah hujan tertinggi dalam bulan Mei 2025 adalah 689.0 mm/bulan dengan 24 hari hujan terjadi di Kabupaten Buleleng bagian tengah dan selatan (Kecamatan Sukasada).

       B.  Analisis sifat hujan Bulan Mei 2025 umumnya Atas Normal (AN).

2.  Prediksi Curah Hujan dan Sifat Hujan Bulan Juli, Agustus, dan September 2025 Provinsi Bali

A.   Prediksi curah hujan Bulan Juli 2025 pada umumnya 10-200 mm.

Prediksi curah hujan Bulan Agustus 2025 pada umumnya 10-150 mm.

Prediksi curah hujan Bulan September 2025 pada umumnya 10-200 mm.

B.   Prediksi Sifat Hujan pada Bulan Juli, Agustus, dan September 2025 umumnya Atas Normal (AN), dapat dilihat di (tabel 10, 12, 14).

3.  Analisis Tingkat Kekeringan dan Kebasahan Provinsi Bali Periode Maret – Mei 2025 dan Prediksi Indeks Kekeringan dan Kebasahan Periode April – Juni 2025 Provinsi Bali.

A.   Analisis tingkat kekeringan dan kebasahan dengan menggunakan indeks SPI untuk akumulasi curah hujan tiga bulanan (Maret – Mei 2025) di wilayah Provinsi Bali pada umumnya dalam kondisi Normal dan Agak Basah.

B.  Prediksi tingkat kekeringan dan kebasahan dengan menggunakan indeks SPI untuk akumulasi curah hujan tiga bulanan (April – Juni 2025) di wilayah Provinsi Bali pada umumnya diprediksikan dalam kondisi Normal dan Agak Basah.

4.  Monitoring Hari Tanpa Hujan Berturut – Turut Update 10 Mei, 20 Mei, dan 31 Mei 2025

Hari Tanpa Hujan berturut-turut pada bulan Mei 2025 bervariasi dari kriteria Masih Ada Hujan hingga kriteria Kekeringan Pendek (6 – 10 Hari Tanpa Hujan). Pada dasarian I Mei 2025 hujan masih turun merata diseluruh wilayah Bali, sehingga kriteria Masih Ada Hujan terlihat sangat banyak. Beberapa wilayah lain di Bali bagian utara, selatan dan timur sudah terlihat tidak turun hujan, sehingga beberapa titik pos hujan di wilayah tersebut muncul dengan kriteria kekeringan Sangat Pendek (1 – 5 Hari Tanpa Hujan).

Pada dasarian II Mei hujan masih turun khususnya di wilayah Bali bagian tengah, sehingga kriteria Masih Ada Hujan terlihat cukup banyak di wilayah tersebut. Sedangkan di beberapa titik pos hujan di wilayah pesisir Bali terpantau mulai berkurang curah hujannya, sehingga sebagian besar pos hujan di wilayah tersebut muncul dengan kriteria kekeringan Sangat Pendek (1 – 5 Hari Tanpa Hujan). Beberapa pos hujan di wilayah utara dan selatan Bali bahkan muncul dengan kriteria kekeringan Pendek (6 – 10 Hari Tanpa Hujan), yaitu di pos hujan Sukasada (Sukasada), Jimbaran (Kuta Selatan), Suwung Kangin (Denpasar Selatan), Batununggul dan Klumpu (Nusa Penida).

Pada dasarian III di bulan Mei ini hujan sudah masih turun khususnya di wilayah Bali bagian tengah dan selatan. Sedangkan di wilayah Bali bagian utara dan barat terpantau mulai tidak turun hujan, sehingga titik pos hujan dengan kriteria kekeringan Sangat Pendek (1 – 5 Hari Tanpa Hujan) dan Pendek (6 – 10 Hari Tanpa Hujan)  terlihat cukup banyak. Beberapa titik pos hujan yang muncul dengan kriteria kekeringan Pendek (6 – 10 Hari Tanpa Hujan)  diantaranya pos hujan Tetelan, Nusasari (Melaya), Poh santen, Yehembang Kangin, Tegal Cangkring, Penyaringan (Mendoyo), Munduk (Banjar), Rejasa (Penebel), Lalang Linggah, Tiying Gading (Selemadeg Barat), Megati (Selemadeg Timur), Balai III (Kuta), dan Tibubeneng (Kuta Utara).

5.    Analisis Tingkat Ketersediaan Air Tanah (KAT) Bulan Mei 2025 Provinsi Bali

Analisis tingkat ketersediaan air tanah secara umum dan ketersediaan air tanah untuk tanaman Padi, Jagung, Kedelai, dan Kakao Provinsi Bali pada bulan Mei 2025, dominan berada dalam ketersediaan cukup. Hal ini akibat curah hujan yang terjadi lebih besar dari evapotranspirasinya sehingga kadar air sedalam jelajah akar tanaman lebih dari 60%.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recent Posts

  • All Post
  • Analisis Hujan
  • Berita
  • Buletin Bulanan
  • Buletin Musim
  • Buletin Tahunan
  • SLI
  • Tak Berkategori

Layanan Kami

Melayani permohonan informasi iklim di pulau Bali, baik analisis maupun prakiraan yang diolah berdasarkan data pengamatan manual maupun  otomatis melalui model analisis dan prakiraan yang telah distandarkan oleb BMKG

Categories

Stasiun Klimatologi Kelas II Bali merupakan Unit Pelaksana Teknis BMKG yang menangani informasi iklim dan kualitas udara di Provinsi Bali.

Kantor Layanan Data dan Informasi

Jam Operasional

Copyright © 2024 Stasiun Klimatologi Bali